alat musik melodis

Contoh Jenis Alat Musik Melodis Beserta Pengertian dan Penjelasan

Alat Musik Melodis – Selamat datang di portal hidupsimpel, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang berbagai contoh alat musik melodis. Pernahkah anda mendengar apa itu alat musik melodis?
Di berbagai belahan dunia ini tentunya setiap orang mengenal apa itu alat musik, khususnya alat musik melodis. Selain jenis alat musik melodis ternyata ada jenis alat musik lainnya, yaitu alat musik ritmis dan alat musik harmonis.
Baiklah di artikel ini, kami akan membagikan informasi terkait jenis jenis alat musik tersebut. Tidak lupa di artikel ini kita akan lebih membahas mengenai alat musik melodis dan dilengkapi dengan gambar contohnya dan cara memainkannya.

Pengertian Alat Musik Melodis

pengertian alat musik melodis
500px.com
Alat musik melodis merupakan alat bisa membunyikan melodi pada irama lagu. Pada intinya alat musik tersebut tak bisa mengolah nada cord secara sendirian. Mengapa bisa begitu? Maksudnya alat musik melodis bisa mengeluarkan nada misalnya do, re, mi dan sebagainya.
Jadi bisa sebagai pelengkap bunyian yang dihasilkan oleh alat musik ritmis serta harmonis. Alat musik tersebut bisa diartikan termasuk alat musik yang mempunyai irama serta nada. Pada lazimnya kegunaan alat musik melodis dipakai buat menentukan nada dalam suatu lagu dan musik.
Alat musik melodis sendiri memiliki berbagai macam jenis, seperti yang kesannnya tradisional ataupun modern. Dari berbagai ragam jenis yang terdapat pada alat musik melodis, alat musik melodis digolongkan menurut cara memainkannya.
Di bawah ini adalah diantara alat musik melodis berdasarkan cara memainkannya.

Alat Musik Melodis yang Dimainkan dengan Cara di Petik

Alat musik melodis yang dimainkan dengan cara dipetik dibagi atas 4 jenis yakni mandolin, kecapi, gitar dan sasando.

Gitar

alat musik melodis gitar
via blogspot.com
Gitar merupakan termasuk alat musik yang bisa dimainkan juga dipetik senarnya. Berdasarkan sejarah, asal alat musik ini didatangkan dari negara Spanyol, selain itu diliteratur sejarah yang berbeda ada yang mengatakan kalau gitar ini sudah ada semenjak sebelum masehi tepatnya masa Babilonia.
Di zaman Renaissance, masyarakat sedikit yang berminat dengan alat musik ini, sehingga tidak terlalu terkenal.
Akan tetapi setelah kemunculan  tokoh seniman yang bernama Alonso Mudarra, pamor gitar mulai terlihat. Seniman tersebut membuat berbagai karya dengan gitar dan banyak masyarakat yang suka dengan karyanya tersebut.
Malahan sampai saat ini, gitar adalah alat musik yang digemari oleh sebagian besar kalangan anak muda dan dewasa.
Lantaran alat musik ini bagus dipakai sebagai alat peromantis, sehingga mayoritas anak muda menekuni belajar cara bermain gitar.

Mandolin

alat musik melodis - mandolin
sites.google.com
Alat musik mandolin tergolong alat musik yang bisa dimainkan dengan cara memetiknya sama seperti gitar. Perbedaan dasar alat musik ini dibandingkan dengan gitar yaitu pada jumlah senarnya yang lebih banyak dibandingkan dengan gitar.
Fungsi alat musik ini sangat banyak diantaranya yaitu sebagai pengiring tarian rudat dan berbagai lagu tradisional, malahan dapat pula apabila dikombinasikan dengan jenis alat musik lainnya. Pertama kali alat musik ini muncul di negara Italia dan kemudian seorang soprano kecapi bernama Mandore mewarisinya.

Kecapi

kecapi
via blogspot.com
kecapi atau dikenal Ghuzeng merupakan alat musik yang berasal dari negara Tiongkok. Di negara kita, alat musik ini dipakai sebagai pengiring tembang tembang Sunda. Tidak hanya itu saja, alat musiki ini juga bisa dimainkan untuk mengiringi berbagai genre lagu lainnya seperti dangdut, pop dan sebagainya.
Lantaran alat musik ini sebagian besar masyarakat menggunakannya sebagai pengiring lagu Sunda, yang mana karena hal tersebut membuat alat musik ini populer di daerah Sunda, jawa Barat. Seperti alat musik sebelumnya, cara membunyikan alat musik ini yaitu dengan dipetik. Ada dua jenis kecapi yang umumnya dikenal yaitu kecapi siter dan kecapi perahu.

Sasando

sasando
via blogspot.com
Asal alat musik ini yaitu dari Nusa Tenggara Timur, tepatnya pula Rote. Warga di sana menamakannya dengan nama sasandu yang artinya adalah bergetar atau berbunyi. Cara memainkan alat musik dengan cara dipetik.
Orang dari Rote sendiri sudah memakai alat musik ini sejak abad 7 masehi. Biasanya alat musik ini digunakan untuk media hiburan dan pengiring di saat saat kegiatan masyarakat setempat. Masing masing petikan senar maupun dawai dari alat musik ini menghasilkan suara nada yang tidak sama.
Ada 3 jenis Sasando yang biasa kita kenal, yaitu sasando biola, sasando gong, sasando elektrik. Masing masing jenis sasando tersebut memiliki cara permainan yang berbeda.

Alat Musik yang Dimainkan dengan Cara di Tiup

Seruling

seruling
marawis.net
Seruling adalah alat musik yang bisa dibunyikan ketika kita tiup pada salah satu ujungnya. Awal pertama kali alat musik ini diperkenalkan dari daerah jawa Barat. Bahan utama pembuatan seruling sendiri yaitu dari bambu pilihan kemudian cara memainkannya dapat dikombinasikan dengan alat musik yang lain.
Karena dapat mengeluarkan nada maupun notasi yang indah maka alat musik ini termasuk dari alat musik melodis.

Pianika

alat musik melodis pianika
bukalapak.com
Bagi kita yang dulunya menginjak bangku sekolah formal tentunya sudah familiar dengan jenis alat musik yang satu ini. Ya, biasanya alat musik ini dipakai anak anak ketika sedang latihan bermusik di sekolah. Pada suatu pagelaran hadroh, pianika bisa digunakan untuk menambah instrumen suara.
Untuk orang asing kira kira tidak mengerti bahwa piano dan pianika sebenarnya tidak sama. Mungkin dari bentuknya kedua alat musik tersebut ada kesamaan namun tetap berbeda. Berdasarkan penggolongan, piano adalah jenis alat musik harmonis, sementara pianika sendiri yaitu alat musik melodis.

Alat Musik yang Dimainkan dengan Cara di Tekan

Akorden

akordeon
youtube.com
Akorden adalah alat musik kayak organ yang cara memainkannya yaitu dengan dipompa pada bagian badan alat musik. Asal alat musik akorden yaitu dari daerah Sumatera Selatan yang biasanya dipakai sebagai pengiring musik religi, modern dan sebagainya.
Alat musik akorden terdapat 4 jenis yakni akorden diantonic, akorden berwarna, akorden concertinas, dan akorden piano.

Piano

piano
proaudioland.com
Piano merupakan alat musik tradisional yang memiliki harga yang mahal. Makanya tidak setiap orang punya alat musik ini. Cuma orang orang tertentu saja yang memiliki alat musik tersebut. Asal dari alat musik ini yaitu dari Italia yang dibuat pertama kali di tahun 1720 Masehi oleh Bartolomeo Cristofori.
Ada 3 jenis piano yang biasa kita kenal yaitu baby grand piano, grand piano, dan upright piano.

Alat Musik yang Dimainkan dengan Cara di Goyang

Angklung

angklung
via blogspot.com
Angklung adalah alat musik yang asalnya dari daerah Jawa Barat, Sunda. Bahan utama alat musik angklung yaitu bambu dan cara membunyikannya yaitu dengan menggoyangkannya. Angklung bisa mengeluarkan bunyi melodis akibat benturan antara pipa bambu serta kayu yang terdapat di dalamnya.
Ada 15 jenis angklung yang terkenal di dunia ini yaitu.
  • Angklung Padaeng
  • Angklung Sarinande
  • Angklung Badeng
  • Angklung Buncis
  • Angklung Dogdog Lojor
  • Angklung Badud
  • Angklung Bungko
  • Angklung Toel
  • Angklung Sri Murni
  • Angklung Kanekas
  • Angklung Reog
  • Angklung Banyuwangi
  • Angklung Bali
  • Angklung Gubrag

Ala musik yang dimainkan dengan cara digesek

Biola

biola
youtube.com
Biola merupakan alat musik dawai yang asalnya dari daerah Spanyol-Mauris di abad ke 18 Masehi. Cara memainkan alat musik ini yaitu dengan menggeseknya menggunakan stik biola sendiri. Senar biola sendiri terdiri dari 4 yaitu  G-D-A-E yang diatur secara berbeda.

Alat Musik yang Dimainkan dengan cara dihisap

Harmonika

harmonika
via blogspot.com
Harmonika merupakan diantara alat musik tradisional yang cara membunyikannya yaitu dengan menghisap dan meniup di bagian lubangnya. Alat musik ini diperkenalkan pertama kali di daratan China dan dinamakan dengan sheng. Harmonika sudah dipakai semenjak kekaisaran Nyu-Kwa atau tepatnya 5 abad yang lalu.
Ada 5 jenis Harmonika yang ada di dunia ini yakni:
  • Tremolo
  • Chord
  • Diatonik
  • Kromatik
  • Bass

Alat Musik yang Dimainkan dengan Cara di Pukul

Bonang

bonang penerus
via blogspot.com
Bonang adalah alat musik yang asalnya dari pulau Bali dan Pulau Jawa. Alat musik ini termasuk dari alat musik melodis yang dipakai untuk pagelaran wayang dan berbagai upacara adat yang lain. Cara memainkan bonang yaitu dengan memukul atau menabuh pada pencu atau bagian atas yang menonjol. Adapun untuk memukul atau menabuhnya menggunakan bindhi.
Sebagai instrumen gamelan, Ada 3 jenis bonang yang dikenalkan yakni.
  1. Bonang Barung
  2. Bonang Panembung
  3. Bonang Panerus
Demikianlah ulasan singkat mengenai pengertian alat musik melodis, contoh alat musik melodis, beserta cara memainkannya. semoga bermanfaat, terima kasih ya.

Leave a Comment

Komentar

Postingan Populer